Selasa, 11 Juni 2013

Aku ingin jogja bisa dinikmati dari atas ( High Angle )



                Dari judul diatas saya mengaku sedang berada di alam mimpi. Namun ketika terbangun dari tidur, saya yakin impian ini bisa diwujudkan.  Saya bisa menebak bahwa yang dipikirkan teman – teman semua adalah naik pesawat. Secara logika itu adalah langkah yang paling mudah untuk mewujudkan impian aku ingin jogja bisa dinikmati dari atas. Namun bukan itu yang saya maksud teman – teman semua. Hihihii.  Penasaran kan! Kalau ingin tahu lebih lanjut baca artikel Aku ingin jogja bisa dinikmati dari atas ( High Angle ) secara menyeluruh yah.

Keindahan Hamparan Pantai Samudra Hindia jika dilihat dari high angle
           Impian saya ini berawal ketika saya pergi bermain di wisata sand dune (bukit pasir) di sepanjang kawasan parangtritis. Saya merenung di tempat itu, apa yang saya renungkan adalah bagaimana bisa menikmati sand dune ini secara keseluruhan. Dan dari situ lah ide untuk menikmati sand dune dari atas (high angle) muncul.  Ide saya ini bukan lah tanpa beralasan. Namun, banyak faktor yang mendukung ide saya ini bisa terwujud. Pertama adalah adanya landasan pacu di kawasan pantai depok. Landasan pacu ini bisa dijadikan sarana landas dan terbang bagi alat untuk melihat dari ketinggian. Kedua, objek atau lokasi sangat menarik jika dilihat dari high angle. Kita tahu bahwa di sepanjang gumuk pasir terdapat hamparan samudra hindia yang luas, mulai dari Pantai Parangtritis hingga Pantai Pandansimo. Bahkan kita bisa melihat pertemuan antara sungai progo dengan samudra hindia.  Sebuah fenomena alam yang jarang kita lihat. Selain itu jika kita mengudara ke utara, kita akan disuguhi hamparan sawah hijau. Karena daerah Bantul terkenal juga dengan daerah agraris.jika kita mengudara ke utara lagi, kita akan disuguhi hamparan pemukiman penduduk kota jogja.  Mengudara ke utara lagi, kita akan disuguhi pemandangan gunung Merapi dan Merbabu yang sangat indah. Wow, menarik bukan?
Read More..